Sekapur Sirih Kepala SMP Negeri 1 Simpang Empat Kabupaten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Puji syukur kami panjatkan kepada Allah SWT, atas rahmat dan Karunia-Nya kami bisa menyajikan Website SMP Negeri 1 Simpang Empat Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan, dengan penampilan yang kami anggap masih perlu penyempurnaan. Situs web ini bertujuan untuk memperkenalkan dan mempublikasi satuan pendidikan dengan memanfaatkan media teknologi internet, untuk jangkauan seluas-luasnya.
Sekolah pada era teknologi informasi yang orientasinya melayani siswa dan masyarakat dalam hal ini menghadapi tantangan bagi penggunanya. SMP Negeri 1 Simpang Empat Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan harus tanggap dan cepat beradaptasi guna menjawab perkembangan dengan merespons serta memenuhi kebutuhan pengguna yang selalu berkembang dan terus berubah. Perubahan zaman menuntut pola pikir masyarakat dengan paradigma Sekolah yang mampu mengikuti perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK), dan perlu adanya pemahaman serta kesadaran tentang layanan Sekolah sebagai sumber informasi dan ilmu pengetahuan.
Website yang baru diluncurkan ini, kami tampilkan dengan penampakan yang lebih simple, lebih menarik, isinya lebih lengkap dan disertai dengan menu-menu yang lebih jelas dan lebih mudah penggunaannya. Semoga website ini bisa membantu dan memudahkan para pengunjung yang mencari data dan informasi yang dibutuhkan.
Kedepannya lewat website ini kami berusaha memberikan semua data dan informasi yang kami miliki, menginformasikan kegiatan-kegiatan yang ada, telah, dan akan dilakukan. Kami sangat mengharapkan dukungan dan kerjasama yang baik dari semua pihak demi terwujudnya tujuan menuju Sekolah yang standar ideal dan berbudaya mutu.
Terimakasih kepada Ibu Rusita Dahlia, S.Pd atas usaha kerasnya untuk bisa dimilikinya Website ini, teman-teman sejawat dan semua pihak yang terkait atas kerjasamanya, bantuan tenaga dan pikiran, penyediaan data, dan koreksinya sehingga Website SMP Negeri 1 Simpang Empat Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan ini bisa di publish.

Rudy Anwari, S. Pd